Citra Profesi Perawat Menurut Persepsi Mahasiswa Kesehatan (Farmasi) di Yogyakarta
Abstract
ABSTRAK
Latar Belakang: Citra profesi perawat terbentuk dari adanya kontak antara perawat dengan pasien dan tenaga kesehatan lain. Informasi tentang citra profesi perawat dari mahasiswa calon tenaga kesehatan masih kurang. Citra yang dipersepsikan baik nantinya mendukung kolaborasi dalam pelayanan kesehatan. Tujuan Penelitian: Mengetahui citra profesi perawat yang dipersepsikan oleh mahasiswa farmasi di Yogyakarta. Metode: Penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional, dilaksanakan di UMY dan UGM pada bulan Februari-Mei 2016. Sampel penelitian adalah mahasiswa farmasi angkatan aktif diambil dengan purposive sampling (n=329). Penelitian menggunakan instrumen berupa kuesioner modifikasi dari penelitian lain, meliputi citra sikap, perilaku, kinerja, profesi dan pelayanan keperawatan, otonomi dan peran perawat. Analisis data secara univariat yang menggambarkan frekuensi dan persentase respon. Hasil: Citra profesi perawat dipersepsikan positif oleh mahasiswa farmasi (57,4%). Responden mempersepsikan positif sikap perawat (84,2%), perilaku perawat (50,5%), kinerja perawat (52,6%), profesi dan pelayanan keperawatan (58,1%). Bagian otonomi dan peran perawat dipersepsikan negatif oleh 51,4% responden. Diskusi: Citra profesi perawat yang dipersepsikan positif ini dapat dipengaruhi oleh pengetahuan dan pengalaman responden yang baik saat berinteraksi dengan perawat. Sementara persepsi citra yang negatif dapat muncul karena adanya mitos dan miskonsepsi. Kesimpulan: Citra profesi perawat menurut persepsi mahasiswa farmasi tergolong dalam kategori positif. Namun, otonomi/kemandirian perawat masih dinilai rendah dan peran kolaborasi dengan tenaga kesehatan lain belum maksimal. Perawat dalam pelayanannya perlu meningkatkan peran mandiri dan kolaborasi serta semakin menunjukkan profesionalitas sehingga dapat membangun citra baik di masyarakat.
Kata Kunci: citra, perawat, mahasiswa, farmasi, persepsi
Image of Nurse Profession Perceived by Health Students (Pharmacy) in Yogyakarta
ABSTRACT
Background: The image of nurse profession is created from contact between nurses with patients and other health professionals. There is only very little information about the image of nurse profession from prospective health professional students. A well-perceived image will later support collaboration in health services. Objective: To identify the image of nurse profession perceived by pharmacy students in Yogyakarta. Methods: This research is quantitative descriptive using cross sectional approach, conducted at UMY and UGM in February 2016-May 2016. The research samples were active pharmacy students taken by using purposive sampling (n=329). The research instrument was modified questionnaires from other research, including attitude, behavior, performance, nursing profession and service, nurse’s autonomy and role. Data were analyzed using univariate analysis that described frequency and percentage of responses. Results: The image of nurse profession was perceived positively by pharmacy students (57.4%). Respondents positively perceived nurse’s attitude (84.2%), nurse’s behavior (50.5%), nurse’s performance (52.6%), nursing profession and service (58,1%). The autonomy and role of nurse were negatively perceived by 51.4% of respondents. Discussion: The positive image of nursing profession can be influenced by the good knowledge and experience of respondents when interacting with nurses. The negative image perception can arise due to myths and misconceptions. Conclusion: The image of the nurse profession perceived by the pharmacy students can categorized into positive perception. However, the autonomy and role of nurse are still regarded low. Nurses need to improve independent and collaborative nursing services in order to create a more professional image.
Keywords: image, nurse, students, pharmacy, perception
Full Text:
PDFReferences
American College of Clinical Pharmacy (ACCP) White Paper. (2009). Interprofessional education: principles and application. A framework for clinical pharmacy. Pharmacotherapy, 29: 146¬164.
Ardinata, D., Karota-Bukit, E., Arrum, D. (2017). Student perception of interprofessional education application at the Health Sciences University of Sumatera Utara. Enfermeria Clinica, 2017;27(Suppl. Part I): 236-239.
Cohen, S. (2008). Reflection on the image of nursing. SNM Benchmarking Report.
Retrieved from http://www.hcpro.com/ content/222604.pdf
Cook, K. & Stoecker, J. (2014). Healthcare student stereotypes: A systematic review with implications for interprofessional collaboration. Journal of Research in Interprofessional Practice and Education, 4(2): 1-13.
Desiana, R. I. (2012). Hubungan antara persepsi pelajar SMA kelas XII di SMAN 1 Cibinong tentang profesi perawat dengan minat melanjutkan pendidikan di bidang keperawatan (Skripsi). Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, Jakarta, Indonesia.
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (2014). Penguatan nilai kolaborasi antar profesi dan pengembangan pendidikan interprofesi menuju pelayanan kesehatan yang berkualitas. Dalam Simposium Interprofessional Education (IPE), 29 Oktober 2014. Retrieved from http:// med.unhas.ac.id/event/ipemakassar/ materi/Speaker/IPE%20untuk%20 peningkatan%20kualitas%20 kesehatan%20Dikti%2029%20okt%20 rev. pdf
Handoyo, Kamaluddin, R., & Ekowati, W. (2006). The perception of senior high school students in Banyumas District towards profession and education of nursing bachelor. Jurnal Keperawatan Sudirman, 1(1): 6-14.
Herman, M. J., Handayani, R. S., & Siahaan, S. A. (2013). Kajian praktik kefarmasian apoteker pada tatanan rumah sakit. Jurnal Kesehatan Masyarakat Nasional, 7(8): 365-372.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2014). Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2013. Jakarta: Kementerian Kesehatan.
Kusumaningsih, I. (2009). Persepsi masyarakat terhadap citra perawat di Balkesmas Sint Carolus Kelurahan Paseban Jakarta Pusat Tahun 2009 (tesis). Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, Jakarta, Indonesia.
Meiring, A. & Wyk, van N., C. (2013). The image of nurses and nursing as perceived by The South African Public. Africa Journal of Nursing and Midwifery, 15(2): 3-15.
Morris, V., Jones, R., & Hunt, A. (2010). Nursing and nurses: The image and the reality. Nursing Management, 17(1): 16¬19.
Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 tentang Pekerjaan Kefarmasian. Retrieved from https://www.persi.or.id/ images/regulasi/pp/pp512009.pdf Samaniego, V. C. & Carcamo, S. (2013). the nursing image and professional identity: The future of a construction. Invest Educ Enferm, 31(1): 54-62.
Seago, J. A., Spetz, J., Alvarado, A., Keane,
D. , Grumbach, K. (2006). The nursing shortage: Is it really about image?. Journal of Healthcare Management, 51(2): 96-108.
Sedyowinarso, M., Fauziah, F. A., Aryakhiyati, N., Julica, M. P., Munira, L., Sulistyowati,
E. , Masriati, F. N., ..., Piscesa, S. (2011). Persepsi mahasiswa dan dosen pendidik terhadap model pembelajaran Interprofessional Education (IPE). Kajian Nasional Mahasiswa Ilmu Kesehatam Indonesia. Jakarta: HPEQ Project.
Sudarma, M. (2008). Sosiologi untuk kesehatan. Jakarta: Salemba Medika. The image of nursing: What It Is and How It Needs to Change. (2011). Jones & Bartlett Learning, LLC. Retrieved from http://samples. jbpub.com/9781449649029/46066_ CH03_6031.pdf
The Impact and effectiveness of inter¬professional education in primary care. (2006). Retrieved from Royal College of Nursing website: http://www.rcn.org.uk
Thompson, T M., Shepherd, J., Plata, R., & Marks.-Maran, D. (2011). Diversity, fulfillment and privilege: the image of nursing. Journal of Nursing Management, 19: 683-692.
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2014 tentang Keperawatan. Retrieved from https:// www.kemenkopmk.go.id/sites/default/ files/produkhukum/UU%20Nomor%20 38%20Tahun%202014.pdf
Wiedenmayer, K., Summers R. S., Mackie, C. A., Gous, A. G. S., Everard, M., & Tromp, D. (2006). Developing pharmacy practice a focus on patient care. Netherlands: World Health Organization and International Pharmaceutical Federation.
Wilbur, K. & Kelly, I. (2015). Interprofessional impressions among nursing and pharmacy students: A qualitative study to inform interprofessional education initiatives. BMC Medical Education, 15(53): 1-8.
Yuda, H. T., Handoyo, & Asti, A. D. (2010). Perbedaan persepsi tentang profesi perawat pada siswa SMA Kelas XII di Kabupaten Kebumen. Jurnal Ilmiah Kesehatan Keperawatan, 6(1): 22-29.
DOI: http://dx.doi.org/10.32419/jppni.v3i1.100
Article Metrics
Abstract view : 1547 timesPDF - 1772 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.

Jurnal PPNI (P-ISSN: 2503-1376 ; E-ISSN: 2549-8576)